CEGAH COVID-19! DENGAN BILIK STERILISASI OTOMATIS

Upaya BLPT Yogyakarta dalam mendukung program pemerintah untuk melaksanakan pencegahan terhadap penyebaran Virus Covid-19 yang sering dipanggil dengan “Corona” dimana akhir-akhir ini meresahkan kehidupan warga masyarakat Yogyakarta, kami ciptakan sebuah produk yang berfungsi untuk melakukan sterilisasi terhadap benda/orang melalui sebuah bilik/box .

Produk tersebut adalah “Bilik Sterilisasi Otomatis”

Berbeda dengan Bilik Sterilisasi pada umumnya yang menggunakan sistem spray, kami menggunakan sistem mist / kabut untuk mengalirkan cairan disinfektan kedalam bilik sterilisasi sehingga tidak mebuat benda/ manusia yang masuk ke dalam bilik merasakan kebasahan.

Pada Kamis, 26 Maret 2020 yang lalu telah diuji cobakan serta dipasang alat tersebut di area Bangsal Kepatihan Kantor Gubernur DIY. Beberapa pejabat daerah D.I. Yogyakarta telah mencoba peralatan yang kami buat serta memberikan masukan demi penyempurnaan produk tersebut.

Wisnu404

Semoga dengan adanya alat ini para ASN dan masyarakat/tamu dapat merasa aman dalam bekerja dan memasuki area kantor pemerintahan Pemda DIY.

#LawanCovid19 #TanggapCovid19 #BLPTYogyakarta #JogjaElingLanWaspada #JogjaIstimewa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *