Apa itu BLPT?

BLPT merupakan Unit Kerja Satuan Perangkat Daerah (UK SKPD) Dinas Pendidikan, Pemuda, dan Olahraga Daerah Istimewa Yogyakarta yang mempunyai tugas pokok menyelenggarakan pendidikan, pelatihan dan pengembangan keteknikan, untuk mendukung tugas tersebut BLPT senantiasa selalu meningkatkan kompetensi dan kinerja guna meningkatkan mutu pelayanan, baik dari segi peningkatan kompetensi sumber daya manusia maupun dari segi peralatan/mesin praktek yang selalu disesuaikan dengan kebutuhan perkembangan teknologi saat ini.

Ada empat jurusan/bidang keahlian yang ada di BLPT yaitu Teknik Sipil dan Furniture (Bangunan), Teknik Elektro dan Informatika, Teknik Pemesinan dan Teknik Otomotif dan Dengan didukung dengan sumber daya yang ada di BLPT yaitu dari fasilitas dan peralatan praktek yang relatif modern sesuai dengan kebutuhan perkembangan industri dan didukung dengan sumber daya manusia yang berkompeten, BLPT siap untuk mendidik dan melatih Siswa SMK, Guru SMK, Mahasiswa Perguruan Tinggi dan Masyarakat pada umumnya untuk memiliki keterampilan yang siap digunakan untuk kebutuhan dunia usaha maupun dunia industri, sehingga mampu mengurangi pengangguran lulusan SMK/Perguruan Tinggi pada setiap tahunnya.